Chat dengan kami disini
Salah satu program untuk meningkatkan portofolio dan transaksi tabungan dari masyarakat, BPR Lestari di tahun 2017 kembali menyelenggarakan Undian Tabungan Jumbo Wow 2017. Pengundian Tabungan Jumbo Wow 2017 Periode I telah dilaksanakan kemarin, Kamis, 20 April 2017, bertempat di Kampus Akubank Denpasar dengan mengundi 16 buah hadiah yang terdiri dari grand prize 1 unit mobil Honda HR-V, 10 unit motor Honda Scoopy dan 5 paket couple amazing tourke Sydney. Dihadiri oleh puluhan nasabah dan saksi-saksi, pengundian diawali dengan pembacaan ketentuan pengundian dan pembukaan segel sarana pengundian oleh perwakilan dari Dinas Sosial.
Puluhan nasabah yang hadir saat pengundian nampak sangat antusias menyaksikan setiap proses acaranya dengan harapan menjadi salah satu pemenang dari hadiah yang memang menggiurkan. Kali ini nasabah yang beruntung mendapatkan hadiah 1 unit mobil HR-V dimenangkan oleh Andreas Harianto Hostiadi nasabah BPR Lestari Renon. “Kami ucapkan selamat kepada para pemenang dan terima kasih atas kepercayaannya menabung di BPR Lestari”, kata Erry Yoga Sugama, Marketing Communications Manager BPR Lestari. Sedangkan pemenang 5 paket liburan ke Sydney dan 10 unit motor Honda Scoopy dapat dilihat di website www.bprlestari.com, fanpage Facebook BPR Lestari, Twitter @BPRLestari dan Instagram @bpr_lestari.
Tabungan Jumbo, sebagai tabungan transaksional memang memiliki beberapa keunggulan dibandingkan tabungan lainnya, selain dengan features-nya yang bebas biaya transaksi, bebas biaya transfer ke bank manapun, bebas biaya RTGS, bunganya yang WOW setara bunga deposito, hadiah yang WOW, dan kali ini Tabungan Jumbo sudah dilengkapi dengan ATM Lestari. “ATM Lestari merupakan salah satu bentuk komitmen kami untuk terus meningkatkan pelayanan kepada nasabah kami. Kami melihat mobilitas nasabah kami cukup tinggi, oleh karena itu kami hadirkan ATM Lestari”, tambah Erry Yoga.
Saat ini dengan Tabungan Jumbo, nasabah sudah bisa bertransaksi tarik tunai, transfer antar rekening BPR Lestari, dan cek saldo di ATM Lestari Teuku Umar dan Sesetan. “Nantinya ATM Lestari akan ada di seluruh kantor kas dan kantor cabang BPR Lestari. Jadi nasabah bisa bertransaksi kapan saja tanpa perlu antre ke kantor” ujar Erry Yoga lagi. Sementara itu juga, BPR Lestari saat ini sedang mengajukan permohonan izin kepada otoritas untuk gabung jaringan bersama. “Jadi nanti bisa bertransaksi di ATM bank manapun” tutupnya.
Keinginnan BPR Lestari untuk terus meningkatkan penyaluran kredit di sector Usaha Micro, Kecil, dan Menengah (UMKM), mendapatkan dukungan yang positif dan Bank Internasional Indonesia (BII). Secara... Selengkapnya
Hari Jumat, 16 Januari 2015 kemarin, BPR Lestari memberikan bantuan 4 ton beras kepada 20 Panti Asuhan melalui program Lestari For Kids yang tersebar di Bali. Panti Asuhan terletak di Denpasar,... Selengkapnya
Salah satu rumah di bilangan Sanur Denpasar, tiba-tiba saja ramai oleh suara sirene motor dan mobil polisi. Bukan karena ada suatu tindak kejahatan, melainkan karena rombongan hadiah utama mobil... Selengkapnya