25 February 2022

Lestari for Perempuan, Inisiatif BPR Lestari mendukung Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Lestari for Perempuan, Inisiatif BPR Lestari mendukung Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Dalam agenda audiensi BPR Lestari dengan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Bintang Puspayoga, yang dilaksanakan akhir Januari 2022 lalu, disampaikan beberapa informasi terkait program kerja Kementerian yang fokus pada pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.

 

Sebagai salah satu bentuk dukungan terhadap program kerja tersebut, mulai tahun 2022  BPR Lestari meluncurkan inisiatif "Lestari for Perempuan".

 

“Tahun 2022 ini kami ingin melebarkan jangkauan program CSR kami untuk fokus pada perempuan. Maka dari itu kami mengajukan permohonan audiensi kepada Ibu Menteri. Kami berterima kasih sekali karena permohonan kami sudah diterima sehingga ada diskusi dan kami bisa membuat program yang tepat sasaran”, ujar Luh Ketut Citarasmini, Direktur Kepatuhan BPR Lestari Bali.

 

“Kami dari Kemen PPPA sangat mengapresiasi jika para stakeholder mau ikut serta berpartisipasi dalam program kerja kami. Semakin banyak yang membantu, maka jangkauannya akan semakin luas. Kami akan memfasilitasi niat baik dari BPR Lestari”, Ujar Menteri PPPA  Bintang Puspayoga.

 

“Untuk para perempuan yang menjadi kepala rumah tangga karena suaminya meninggal karena Covid-19, akan ada bantuan senilai total Rp 100 juta rupiah yang akan didistribusikan langsung oleh BPR Lestari ke masing-masing ibu. Kemudian ada total 16 anak usia SMP dan SMA yang akan menerima beasiswa Lestari Anak Asuh. Anak-anak akan kami bantu untuk biaya sekolahnya sampai lulus SMA. Untuk perguruan tinggi juga akan kami dukung melalui seleksi Generasi Lestari. Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi ibu dan anaknya”, tutup Luh Ketut Citarasmini.


BERITA LAINNYA

Lestari for Perempuan, Inisiatif BPR Lestari mendukung Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Deposito 10 Juta Dapat Bunga Berapa? Simak Jawabannya di Sini Yuk!

Deposito adalah salah satu produk keuangan yang bisa dibilang minim resiko dan bisa lebih menguntungkan dibanding produk keuangan lainnya. Bunga deposito pun bervariasi, biasanya tidak lebih dari... Selengkapnya

Lestari for Perempuan, Inisiatif BPR Lestari mendukung Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

Adakan Event Loyalty Program, Bank Lestari Bali Ajak Nasabah untuk Menambah Pengetahuan Seputar Kesehatan

Salah satu value yang dipegang oleh Bank Lestari Bali (BPR) adalah "Live Healthy and Wealthy" yang senantiasa menjaga kesehatan secara fisik, mental, maupun finansial. Selain berolahraga... Selengkapnya

Lestari for Perempuan, Inisiatif BPR Lestari mendukung Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

3 Keuntungan Investasi dari "Dana Nganggur" Usaha Anda

Dalam dunia bisnis, dikenal istilah dana idle atau dikenal juga dengan "dana nganggur." Istilah ini digunakan untuk menunjukan sejumlah dana dalam perusahaan atau bisnis yang tidak... Selengkapnya