19 May 2022

Dukung Peningkatan Kesejahteraan Sosial, Walikota Denpasar Fasilitasi BPR Lestari Serahkan Bantuan Kursi Roda

Dukung Peningkatan Kesejahteraan Sosial, Walikota Denpasar Fasilitasi BPR Lestari Serahkan Bantuan Kursi Roda

Mendukung penuh kegiatan peningkatan kesejahteraan Kota Denpasar, BPR Lestari melalui program Lestari Peduli, memberikan bantuan berupa 15 unit kursi roda untuk lansia dan disabilitas, pada Rabu, 11 Mei 2022. 

 

Bertempat di Kantor Wali Kota Denpasar, penyerahan bantuan kursi roda ini dilakukan oleh I Made Wenten B. sebagai Direktur PT BPR Lestari Bali dan disambut hangat Wali Kota Denpasar, IGN Jaya Negara. Acara penyerahan ini juga didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Denpasar sekaligus Ketua Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial Kota Denpasar (KKKS Kota Denpasar) Ny. Sagung Antari Jaya Negara.

 

Pemberian bantuan ini merupakan salah satu wujud misi BPR Lestari #MakeAnImpact dalam upaya membawa dampak positif dalam kehidupan masyarakat. Bantuan kursi roda ini nantinya akan dibagikan untuk para lansia dan rekan-rekan disabilitas melalui Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial Kota Denpasar. 

 

Ny. Sagung Antari Jaya Negara memberikan apresiasinya kepada BPR Lestari atas bantuan yang telah diberikan. "Kami mengharapkan agar program ini tidak berhenti di sini saja dan nantinya ada keberlanjutan dari program-program ini agar kesejahteraan masyarakat di Kota Denpasar semakin membaik," tuturnya.  

 

Senada dengan itu Wali Kota Denpasar, IGN Jaya Negara juga menyampaikan apresiasinya atas bantuan yang diberikan oleh BPR Lestari.

 

"Terima kasih atas bantuan kursi roda yang diberikan oleh BPR Lestari. Semoga dengan bantuan ini bisa memberikan manfaat kepada banyak orang," ujar IGN Jaya Negara.

 

I Made Wenten B. mengharapkan, pemberian bantuan kursi roda ini dapat memberi manfaat positif bagi mereka yang membutuhkan. "Semoga bantuan kursi roda ini bisa bermanfaat serta memberi dampak positif kepada mereka yang membutuhkan, khususnya para lansia dan disabilitas di Kota Denpasar," tutup I Made Wenten B.


BERITA LAINNYA

Dukung Peningkatan Kesejahteraan Sosial, Walikota Denpasar Fasilitasi BPR Lestari Serahkan Bantuan Kursi Roda

BPR Lestari Mebanjar, Upacara Yadnya Sebagai Media Pembelajaran Umat Hindu

Rabu, 20 April 2016 bertempat di pelataran desa pakraman Banjar Segara Kuta tampak ramai dipadati para krama banjar. Para krama banjar berkumpul hendak menyimak dharma wacana yang dibawakan oleh... Selengkapnya

Dukung Peningkatan Kesejahteraan Sosial, Walikota Denpasar Fasilitasi BPR Lestari Serahkan Bantuan Kursi Roda

GO ONLINE OR GO AWAY, THE THIRD ANNUAL ENTREPRENEUR FESTIVAL 2016

Dimulai dari ide sederhana, yakni memberikan apresiasi kepada para pebisnis di Bali, yang sedikit banyak berkontribusi terhadap perekonomian daerah, maka Entrepreneur Festival mulai digelar sejak 3... Selengkapnya

Dukung Peningkatan Kesejahteraan Sosial, Walikota Denpasar Fasilitasi BPR Lestari Serahkan Bantuan Kursi Roda

Cara Mudah Menyiapkan Bekal Si Kecil Di Arisan Lestari

Hari Selasa kemarin, tanggal 29 Maret 2016, Arisan Lestari kembali digelar. Bertempat di Harris Hotel Cokroaminoto, Arisan Lestari kali ini mengambil tema "Simple Meal for Your Kids",... Selengkapnya